Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Wajib coba! Berbuka puasa dengan 2 menu favorit nusantara di Aston Tanjungpinang


Tanjungpinang, Dalam bulan Ramadhan Salah satu momen yang di tunggu adalah berbuka puasa, pada saat berbuka nanti biasanya kita sudah merencanakan akan berbuka dengan menu apa saat beduq magrib tiba. Kali ini saya akan rekomendasikan tempat berbuka yang nyaman dan menu favorit yang sayang untuk dibawa, kalian wajib.  

Tempat yang saya rekomendasikan tersebut adalah Restoran Aston Hotel Tanjungpinang terletak di Jalan Adi Sucipto KM 11 tanjungpinang. Aston Tanjunpinang adalah hotel bintang 4 sesuai standar CHSE Certificate 100% terakreditasi untuk penjagaan prokes covid 19, wajib pakai masker, jarak dan berikut pelaksanaan peraturan Pemko Tanjungpinang. Yang biasanya restoran full 100%, di masa pandemi di Aston Tanjungpinang hanya menyediakan 50% seat saja. Tetapi jika permintaan banyak maka akan disediakan ruangan tambahan.

Ramadhan 1442 Hijriah tahun ini, Aston Hotel Tanjungpinang menghadirkan paket menu Berkat Ramadhan atau berbuka Hemat senilai Rp 98 ribu per orang dengan kosep You Can All Eat, yaitu menu dengan satu harga yang sama dan bisa menikmati menu makanan yang beragam.

Ada 50 macam makanan yang di sajikan dengan menu rotasi selama 7 hari. Terdiri dari hidangan pembuka atau appetizer, menu utama atau maincourse dan anekan desert atau pencuci mulut.

Kamis (15/04) kemarin saya berkesempatan mencicipi aneka hidangan berbuka puasa di Aston Tanjungpinang. Ada 2 menu yang sampai saat ini paling melekat di lidah saya, disamping menu lainnya seperti aneka sambal, takjil, bakwan dan pisang goreng, dan rasanya ini pantas kalian coba juga karena RP 98 ribu sudah bisa merasakan semua makanan yang disajikan.

Karena aroma rempah menguar kemana-mana, Pilihan pertama saya jatuh kepada Soto Betawi, penampakannya bisa dilihat di atas ya .. porsinya tidak terlalu besar, kuahnya kental dan bumbu rempahnya terasa lewat banget di tambah taburan kerupuk emping dan bawang goreng, bihunnya pun menggunakan bihun jangung yang teksturnya kenyal. Potongan dagingnya juga enak, tidak tawar tetapi terasa gurih. Jujur saya bukan penikmat soto namun kemarin Soto Betawi yang akan disajikan oleh Aston Tanjungpinang bakal menjadi listing saya dalam menikmati aneka kuliner di Tanjungpinang.

Sementara Martabak Telur Pilihan kedua pun tak kalah menggoyang lidah, Apa yang membuat Martabak Telur yang di sajikan Aston Hotel Tanjungpinang begitu menggoda? Jawabannya ada pada saus karinya, saus kari daging yang di siram di atas potongan-potongan martabak telur merupakan perpaduan yang sempurna. Bumbu atau rempah seperti Kapulaga, cengkeh dan bunga Lawangnya pas tidak berlebihan, sangat cocok untuk orang melayu di tambah saus kari yang tidak terlalu kental dan tidak pula encer. Apalagi ditambah dengan acar timun .. wuiihh… zedappp.



Berhubung saat ini masih dalam suasana Pandemi covid 19, Aston Tanjungpinang begitu ketat menerapkan Prokes. Terlihat juga para pramusaji dengan lihai melayani membantu mengambilkan Setiap menu yang dipengaruhi oleh para tamu, tak lupa para pramusaji juga di lengkapi dengan sarung tangan, masker dan faceield. Karena kuota tamu kurangi hingga 50% membuat Suasana restoran tidak terlalu ramai, kondisi ini membuat kita lebih syahdu menikmati momen berbuka puasa.

Aston Hotel Tanjungpinang memang layak untuk dibuat pilihan berbuka puasa sebab langsung di olah oleh para cheft handal yang berpengalaman dengan ide-ide yang variatif dan berbeda dari biasanya. 


Kalian yang ingin menikmati aneka sajian dari hotel Aston Tanjungpinang dengan harga Rp 98 ribu saja dapat langsung mengubungi sales marketing, media sosial atau datang langsung ke Hotel Aston Tanjungpinang jalan Adi Sucipto Km 11 Tanjungpinang. Promo 98 ribu Anda semua bisa makan ini hanya sampai tanggal 6 Mei 2021 dan setiap harinya hanya menyediakan lebih kurang 100 paket saja. 

Berikut saya daftar menu lengkap Aston Tanjungpinang, Selamat Mencoba yah...






 



 

Posting Komentar untuk "Wajib coba! Berbuka puasa dengan 2 menu favorit nusantara di Aston Tanjungpinang "